Gambar di Blog Menjadi Buram

Gambar di Blog Menjadi Buram

Pada kesempatan ini saya akan membahas tentang Gambar di artikel Blog yang menjadi Buram secara tiba-tiba. Mungkin saya tidak tahu pasti kapan hal ini terjadi di semua blog saya termasuk di blog ini juga, karena sudah beberapa bulan saya tidak ngeblog. Maklum kesibukan sebagai seorang mahasiswa membuat saya kurang bisa membagi waktu.

Awalnya saya tidak percaya jika sebagian banyak gambar di artikel di blog saya menjadi buram. Karena saya penasaran, jadi saya mencoba untuk mengakses artikel di blog saya yang lain. Alhasil, sangat buruk, hampir semua gambar di artikel blog buram.

Belum puas saya mampir-mampir di blog tetangga, dan ternyata hasilnya juga sama yakni sebagian besar bahkan semua gambar menjadi buram nampak tidak jelas. Ketika saya mencoba mengecek link gambar, ternyata ukuran gambar diperkecil secara otomatis.

Sebenarnya saya tidak tahu pasti apa yang terjadi, tapi saya mengambil beberapa hipotesis sebagai berikut:

1. Gambar artikel buram terjadi di Blog-blog yang berplatform blogger/blogspot

2. Jadi jangan risau bagi teman-teman blogger, karna nasib kita sama.

Dari permasalahan itu ada beberapa Tips dari saya untuk mengatasi hal ini, yakni:

1. Pertama, kita masuk ke artikel yang gambarnya buram, setelah itu kita hapus gambar yang buram, kemudian menggantinya dengan gambar yang sama yang telah tersimpan di foto blog.

2. Jika dari tips pertama masih tidak bisa, maka kita menambah gambar artikel yang menjadi buram dengan memasangnya dari URL foto/gambar di album foto/gambar blog kita, jadi pertama saya masuk ke album foto/gambar di Google+ dan kemudian saya lihat URLnya, kemudian kita copy dan masukkan menjadi gambar di artikel (paste).

3. Jika URL masih belum berhasil, saya mempunyai beberapa hipotesis, yakni dalam beberapa kali saya mengkopas url foto/gambar, saya merasa bahwa copas url di semua foto dan album foto di google+ hasilnya berbeda. saya sebenarnya juga masih bingung apa hal itu memang benar.

Dan pertiwa Buramnya Gambar ini juga termasuk pada gambar di header blog, hal pertama yang saya lakukan adalah menghapus gambar header, kemudian upload yang baru, memang setelah itu normal.

Tapi setelah beberapa hari gambar header menjadi buram lagi. Jadi saya putuskan untuk mengganti gambar header dari url foto di profil Google+. Dan saya tunggu hasilnya beberapa hari lagi, semoga berhasil.

Baca Juga: Cara Menghias Blog dengan Baik dan Profesional

Mungkin sekian sedikit uraian tentang masalah Gambar Blog yang menjadi Buram atau tidak jelas, semoga bisa membantu sahabat-sahabat blogger yang membaca ini. Jika ada yang perlu ditambahkan semoga para sahabat bisa mengunkapkannya di komentar.

Update: Masalah sudah diselesaikan oleh pihak Google (Blogger.com)

No comments:

Post a Comment